Kikan dan kawan-kawan berlayar mencari ikan. Mereka harus pergi jauh ke tengah laut agar mendapatkan banyak ikan. Kemudian, mereka bertemu dengan sebuah kapal asing. Kapal itu sedang mencuri ikan. Apa yang dilakukan Kikan dan kawan-kawan selanjutnya?
Pada hari libur, Heidi ingin bergembira. Heidi berolah raga dengan berisik sehingga mengganggu Pilo yang sedang tidur. Pilo menjadi kesal. Apalagi, kemudian Heidi meminta makanan kepada Pilo. Pilo pun marah. Heidi takut melihatnya dan berlari menjauh. Tiba-tiba Heidi terjatuh. Apa yang terjadi selanjutnya pada Heidi? Apakah Pilo berhasil menangkapnya?